Cegah Penyebaran Covid 19 di Grobogan, Tiga Pilar Gelar Patroli Skala Besar

Modusinvestigasi.online | Grobogan – Petugas gabungan dari TNI dan Polres Grobogan serta Satpol PP Pemerintah Kabupaten Grobogan tetap semangat melaksanakan patroli dan operasi Yustisi penertiban penggunaan masker.

Kegiatan Patroli Skala Besar kali ini diawali dengan pelaksanaan apel arahan pimpinan tentang cara bertindak dilapangan yang harus dilaksanakan oleh anggota dalam kegiatan patroli dan operasi yustisi, bertempat di Halaman Mapolres Grobogan yang diambil langsung oleh Kabag Ops Kompol Sugiyanto.

Pada kesempatan patroli Skala Besar kali ini sengaja kita bersinergi dengan Satgas Penanganan Covid 19 Kabupaten Grobogan, sehingga Tiga Pilar bergerak bersama untuk melaksanakan kegiatan Patroli dan Yustisi membagikan masker gratis.

Kapolres  Grobogan AKBP Jury Leonard Siahaan melalui Kabag Ops Kompol Sugiyanto menuturkan bahwa saat ini Kabupaten Grobogan sudah terkepung oleh wilayah-wilayah yang kondisi angka penyebaran Covid 19 nya cukup tinggi, oleh karenanya  kita harus bekerja keras untuk menekan kondisi Kabupaten Grobogan untuk berada di Zona hijau penyebaran Covid 19.

Untuk itu saat ini kita bersinergi melaksanakan Patroli Skala Besar sebagai langkah Preemtif dan Preventif, kita laksanakan kegiatan patroli sekaligus memberikan himbauan penertiban pemakaian masker

“Tujuannya yaitu untuk memberikan keamanan, ketertiban dan kenyamanan warga Kabupaten Grobogan serta mencegah dan memutus mata rantai penyebaran COVID-, “tegas Kabag Ops.

“Kami Tiga Pilar Kabupaten Grobogan tak henti hentinya terus meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya protokol kesehatan ditengah pandemi,” imbuhnya.

“Pihak kami juga mengedukasi warga dengan bagikan masker gratis, kewajiban menggunakan masker jika keluar rumah, intinya masyarakat agar selalu mentaati protokol kesehatan yaitu 5M.

“Hal ini demi kesehatan dan keselamatan bersama. Semoga pandemi COVID-19 segera berakhir, “pungkas Kompol Sugiyanto.*(Bidhumas/Tutik,Heru)