PKBM Arjuna Indramayu, Solusi Pendidikan Anak Putus Sekolah

PKBM Arjuna berlokasi di desa Cikedung lor kecamatan Cikedung Kabupaten Indramayu. (Foto: Herman)

INDRAMAYU (pelitaindo.news) – Guna mengatasi masyarakat putus sekolah, peran Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat  (PKBM) sangat penting, seperti halnya PKBM Arjuna. PKBM Arjuna ini berlokasi di desa Cikedung lor kecamatan Cikedung Kabupaten Indramayu.

Dwi Syukur Rianto, S.sn, kepala PKBM Arjuna mengatakan, dalam pelaksanaan kegiatan belajar di PKBM memadukan pengetahuan umum dengan pengetahuan yang dimiliki, baik keterampilan maupun potensi masyarakat serta memanfaatkan hal yang ada di lingkungan. Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di Indramayu sekarang sudah jadi perhatian bupati Indramayu Hj. Nina Agustina. S.H.,M.H.,C.RA, melalui program unggulan yaitu JAKET (Kejar Paket) yang bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan bagi masyarakat.

“PKBM Arjuna melalui tahap demi tahap selalu berbenah, bekerja keras, dan berupaya menggapai cita-cita mewujudkan masyarakat yang cerdas, terampil dan mandiri, kehadiran PKBM Arjuna juga telah membantu dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia,” katanya.

Lanjut Dwi, kegiatan PKBM Arjuna tahun 2022 kemarin sudah meluluskan sebanyak 67 Warga belajar paket A, B dan C. Warga belajar yang telah lulus, sekitar 30 persennya, banyak yang melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi, sisanya mereka sudah bekerja di berbagai perusahaan swasta.

“Sementara jumlah Warga belajar akhir tahun 2023 ini ada peningkatan yang cukup signifikan paket A ada 35 Warga Belajar, paket B ada 62 Warga belajar, dan paket C ada 80 Warga Belajar, delapan puluh persen warga belajar berusia tiga puluh tahun kebawah,” tukasnya. (Herman/Tongol)